Foto Udara Daerah Utama Pusat Kota Samarinda
Foto Udara Daerah Utama Pusat Kota Samarinda - Banyak yang bilang bahwa kota Samarinda ibarat gula yang selalu di cari oleh semut, hal ini disebabkan karena kota Samarinda merupakan kota tujuan utama pendatang dari pulau Jawa dan Pulau Sulawesi untuk mencari nafkah dan kehidupan yang lebih baik. Pelabuhan Samarinda yang berada di pusat kota Samarinda selalu ramai akan hadirnya pendatang dari berbagai daerah.
Baca Lagi : Indahnya 3 Foto Udara di Pusat Kota Samarinda
Beberapa Foto Udara Yang di Ambil Sekitar Pelabuhan Kota Samarinda
Sore hari pada waktu libur menjelang lebaran, kami menyempatkan untuk menerbangkan drone Dji F450 di sekitar pelabuhan kota Samarinda tepatnya di halaman kantor gudang pelindo Samarinda. Disana memiliki areal parkir yang luas untuk menampung banyak truck besar bermuatan barang untuk dibongkar.
Baca Lagi : Foto Udara Spektakuler di Pusat Kota Samarinda
Karena halaman parkir yang luas, kami sangat mudah melakukan penerbangan drone di tempat tersebut karena areal pusat kota Samarinda yang sangat padat. Sulit sekali untuk menemukan tanah kosong untuk menerbangkan drone. Berikut foto udara di sekitar kantor pelindo, dimana kami menerbangkan drone tidak terlalu tinggi hanya sekitar 50 meter dari permukaan tanah.
Untuk Daerah pelabuhan kota Samarinda merupakan yang letaknya berada di pusat kota utama Samarinda, dimana banyak sekali hotel seperti aston dan swiss bell yang ada di lokasi tersebut serta adanya mall Samarinda Central Plaza yang biasanya orang bilang adalah mall SCP.
Mall SCP sendiri memiliki sejumlah outlet retail terkenal seperti Ramayana serta tempat bioskop XXI dan 21 sehingga banyak sekali anak muda yang mengunjungi mall ini dan selalu ramai apabila akhir pekan.
Tidak banyak tempat wisata menarik di Kota Samarinda terutama di daerah ini, karena kebanyakan merupakan tempat bisnis dan pusat perbelanjaan saja. Sedangkan taman hijau terbuka untuk publik saja tidak ada, mudah-mudahan nantinya akan ada tempat menarik yang akan dibangun oleh pemkot Samarinda agar daerah ini menarik untuk masyarakat umum.
Demikian yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat untuk anda yang ingin berkunjung ke kota Samarinda, jangan lupa untuk membangikan artikel ini dan komentar apabila ada pertanyaan terima kasih.
Baca Lagi : Foto Udara Lapangan Kinibalu Samarinda
Posting Komentar untuk "Foto Udara Daerah Utama Pusat Kota Samarinda "
Posting Komentar